Wajib baca Panduan Lengkap Cara Daftar CPNS Tahun 2018. Selamat bagi rekan-rekan yang telah lelah dalam penantian menunggu kepastian dibukanya pendaftaran Lowongan CPNS Tahun 2018. Menurut informasi, Men PAN akan membuka secara resmi pendaftaran CPNS pada akhir Juli 2018. Pembukaan pendaftaran bagi calon pelamar CPNS 2018 melalui situs resmi Badan Kepegawai Negara (BKN) yaitu melalui situs SSCN.bkn.go.id. Dibukanya pendaftaran CPNS adalah untuk menggantikan pegawai negeri yang sudah mencapai masa purnabakti (pensiun). Menurut informasi, paling banyak tenaga pegawai untuk CPNS adalah untuk: Guru (sekitar 100 ribu orang), Tenaga Kesehatan, dan Tenaga Teknis di seluruh Indonesia.
Baca juga:
- Persaratan Umum dan Khusus CPNS 2018
- Latihan Soal Seleksi CPNS 2018 dengan Pembahasan
- Trik Menjawab Soal TKD CPNS Deret Bilangan Aritmatika/Geometri
- Trik Menjawab Soal TKD CPNS Matematika
Sebelum rekan-rekan melakukan alur pendaftaran di SSCN.bkn.go.id. Yang harus dilakukan adalah melakukan pendaftaran diri melalui Situs Regpanselnas.Menpan.go.id untuk mengisi formulir pendaftaran sesuai identitas diri yang ada di KTP/catatan Dukcapil. Setelah mendaftar melalui Regpanselnas.Menpan.go.id. rekan akan menerima balasan email dari Panitia Seleksi CPNS BKN yang berisi username dan password untuk masuk pendaftaran di SSCN.bkn.go.id.
Sebelum rekan-rekan melakukan pendaftaran penting sekali mempersiapkan beberapa syarat pendaftaran, antara lain:
- Foto Copy KTP
- Foto Copy Ijazah dan Transkrip Nilai yang dilegalisir oleh Pergirian Tinggi asal Ijazah
- Surat Keterangan Akreditasi dari BAN PT (bisa didapat dari Perguruan Tinggi asal atau mengunjungi situs banpt.or.id)
- Pas Photo Terbaru ukuran 4 x 6 dengan latar belakang warna merah sebanyak 4 lembar
- Untuk Lulusan SMA/Sederajat dan Lulusan D III disiapkan Ijazah SD, SMP, dan SMA
- NIK dan Kartu Keluarga
- Materi 6.000
- SKCK
- Kartu Kuning atau Kartu Pencari Kerja
Setelah berkas terkumpul, langkah berikutnya adalah melakukan pendafatarn dengan login di situs SSCN.bkn.go.id.
Tata Cara Melakukan Pendaftaran CPNS di situs SSCN.go.id.
- Lakukan login dengan menggunakan username dan password yang telah diberikan oleh Panselnas. Menpan.
- Mengisi formulir pendaftaran yang disediakan secara on line disesuaikan dengan identitas diri. Mengisi formulir dilakukan dengan teliti agar tidak terjadi kesalahan poenulisan, baik nama atau identitas lain, yang menyebabkan tidak ,lolos di tahap berikutnya.
- Mencetak bukti pendaftaran, dan merapikan serta menyusunnya menjadi satu bundel.
- Mengirim berkas pendaftaran yang telah disusun ke Panselnas atau BKD yang telah ditentukan melalui Kantor Pos.
- Masuk ke halaman SSCN.bkn,go.id pada bagian form pendaftaran. Pada bagian tersebut tersedia beberapa Formasi Lowongan CPNS yang disediakan, rekan dapat memilih formasi yang sesuai. Untuk memilih instansi dapat memilih pengumuman instansi kemudian pilihlah instansi yang dituju.
- Stelah itu klik "cek", maka akan menampilkan form pendaftaran rekan.
- Isi form yang ada, yaitu pendidikan sesuai ijazah dan jabatan yang dipilih.
- Masukkan nama Pergirian Tinggi juga tanggal dan tahun lulus sesuai dengan yang tertera dalam iajazah. Pilihlah jurusan yang ditempuh serta akreditasi Pergirian Tinggi. Untuk pelamar SMA/sederajat dapat memilih pilihan "lainnya".
- Mengisi Nilai IPK untuk lulusan Perguruan Tinggi dan Nilai Ijazah untuk lulusan SMA/Sederajat.
- Pastikan data yang diinput sudah benar dan pilihan formasi serta instansi sudah sesuai dengan keinginan rekan-rekan sebelum meng-klik "daftar".
- Kemudian setelah yakin silahkan klik "daftar'
- Seluruh data pelamar CPNS akan masuh data base SSCN.bkn.go.id dan situs akan menampilkan halaman cetak kartu.
Untuk lebih jelasnya silahkan simak Video Panduan Lengkap Pendaftaran CPNS 2018 pada Laman https://www.youtube.com/watch?v=MHxXebqNpZo&feature=youtu.be
dan pada Laman https://www.youtube.com/watch?v=6AWXTqHIWfc
Pihak Panselnas.Menpan akan meluncurkan pengumuman waktu bagi pelamar CPNS yang telah lolos seleksi administrasi. Pelamar dapat melihat pengumuman dengan melakukan login ke SSCN.bkn.go.id. Jika pelamar dinyatakan lolos administrasi maka pelamar akan diberikan kartu ujian yang harus dibawa ketika melakukan tes seleksi CPNS beserta KTP asli, ijazah dan transkrip nilai asli.
Tes Seleksi CPNS dilakukan melalui sitem CAT (Computer Assisted Test), dengan sistem CAT peserta dapat langsung melihat hasil ujian/test secara langsung setelah melakukan tes seleksi. Kelulusan ditentukan oleh passing grade pada nilai ambang batas minimal. Jika pada tahap tes berhasil lulus, tahap berikutnya adalah tahap pengujian fisik, kesehatan, dan dan keterampilan.
Demikan informasi mengenai Pendaftaran CPNS 2018 ini, semoga bermanfaat bagi yang akan melakukan pendaftaran CPNS 2018.
Posting Komentar